-->

Sunday 6 March 2016

8+ Model Kebaya Modern Lengan Pendek Sabrina Modis dan Manis 2019

Kebayamodern.info - Kebaya merupakan pakaian khas wanita Indonesia yang telah menjadi identitas nasional. Sebagian besar pakaian adat di beberapa daerah di Indonesia menggunakan kebaya meskipun dengan model yang berbeda-beda sesuai dengan adat istiadat masing-masing. Inilah mengapa kebaya dikenal di mata dunia sebagai pakaian khas Indonesia.


Pada era 1900-an, kebaya menjadi pakaian sehari-hari. Namun, pada perkembangannya, pakaian tradisional ini hanya dipakai pada saat acara-acara tertentu saja, misalnya pesta resmi, wisuda, pernikahan, dan lain sebagainya. Sebagai sebuah pakaian khusus, kebaya harus memiliki desain yang khas dan tidak biasa. Model kebaya modern lengan pendek Sabrina menjadi pilihan desain yang paling banyak diminati. Desainnya yang modern berpadu dengan konsep tradisional membuatnya menjadi suatu pakaian yang elegan. Simak uraian mengenai kebaya lengan pendek berikut ini.

Model Kebaya Modern Lengan Pendek Sabrina Modis dan Manis

Model Kebaya Modern Lengan Pendek
Model Kebaya Modern Lengan Pendek
Desain kebaya lengan pendek Sabrina 2019 sangat bervariasi. Kebaya pendek memang sangat digemari karena lebih mencerminkan kemodernan dan gaya fashion yang dinamis. Model kebaya lengan pendek bisa dipadukan dengan bawahan batik pendek yang akan membuat penampilan Anda lebih anggun dan sederhana. Lalu, kebaya pendek yang dipadukan dengan bawahan panjang ternyata juga akan menonjolkan sisi keanggunan seorang wanita. Dua-duanya bisa dipilih sebagai busana resmi untuk acara-acara penting. Model kebaya modern lengan pendek Sabrina bisa dipilih sesuai dengan keinginan dan selera Anda.
Baju Kebaya Sabrina Pesta Pernikahan
Baju Kebaya Sabrina Pesta Pernikahan
Model Kebaya Modern Lengan Pendek Sabrina
Model Kebaya Modern Lengan Pendek Sabrina
Model kebaya modern lengan pendek Sabrina memiliki ciri khas bagian kerah yang melebar untuk menonjolkan keindahan leher dan bahu. Selain itu, sebagian besar model kebaya Sabrina juga didesain dengan bagian punggung yang menerawang untuk memberikan kesan yang lebih modern. Kebaya lengan pendek sangat pas dipadukan dengan rok pendek yang akan membuat penampilan Anda terkesan lebih modis dan masa kini. Bawahan pun tak harus menggunakan kain batik. Anda bisa memilih kain apa pun yang menurut Anda cocok dipadukan dengan kebaya. Dengan pintar memadupadankan busana, penampilan Anda pun akan lebih menarik.
Kebaya Modern Rok Batik
Kebaya Modern Rok Batik
Kebaya Lengan Pendek Kondangan
Kebaya Lengan Pendek Kondangan
Kebaya Untuk Wisuda Lengan Pendek
Kebaya Untuk Wisuda Lengan Pendek
Model kebaya modern lengan pendek Sabrina banyak dipilih karena desainnya cukup sederhana dan simpel. Kebaya ini juga pantas dijadikan sebagai busana wisuda. Untuk kebaya wisuda, agar tampil formal, padukanlah dengan bawahan batik panjang dan sepatu yang sewarna dengan atasan. Untuk penampilan yang lebih cantik, gunakan bros dengan warna terang pada kebaya. Kebaya lengan pendek pun bisa dijadikan solusi pakaian yang nyaman untuk acara wisuda.
Kebaya Lengan Pendek Remaja
Kebaya Lengan Pendek Remaja
Kebaya Lengan Pendek Pesta Modis
Kebaya Lengan Pendek Pesta Modis
Seperti yang kita ketahui bersama, rangkaian acara wisuda biasanya sangat panjang dan lama. Jika memakai kebaya lengan panjang, tentu akan terasa sesak dan gerah. Model busana lengan pendek di era modern seperti sekarang ini memang sangat banyak diminati oleh kaum remaja agar bisa tampil kasual dan anggun. Demikianlah informasi singkat mengenai model kebaya Sabrina yang saat ini sedang digandrungi kaum hawa.