Kebayamodern.info -
Model kebaya Kartini terbaru nampaknya sedang banyak dicari oleh para wanita. Apalagi jika akan memasuki hari Kartini yang jatuh pada pada tanggal 21 April setiap tahunnya. Pada hari Kartini inilah biasanya masyarakat mengadakan lomba menggunakan baju kebaya seperti yang biasa digunakan Kartini semasa hidupnya.
Penggunaan baju kebaya pada momen tersebut memang sengaja dilakukan guna mengingat jasa-jasa yang telah beliau lakukan saat berjuang mempertahankan hak-hak para wanita. Perjuangan tersebut memang berbuah manis. Berkat Kartini lah, terjadi sebuah emansipasi di mana wanita bisa mendapatkan hak mereka seutuhnya dan tidak lagi direndahkan keberadaannya. Inilah yang melatarbelakangi mengapa kebaya Kartini sangat legendaris.
|
Kebaya Kartini Untuk Remaja |
Jika kita flashback ke jaman Kartini, kebaya yang dikenakannya terbilang cukup tradisional dan sederhana. Ciri khas kebaya ini adalah adanya bordiran di pinggir leher hingga turun ke bagian bawah kebaya. Dan jika dilihat lebih detail lagi, akan ada garis samar pada desainnya. Tetapi karena jaman sudah berbeda, pandangan orang sudah beralih ke pemikiran yang lebih modern. Mereka mulai meninggalkan desain tradisional tersebut. Demi menyiasati hal ini, para desainer mengubah model kebaya Kartini yang sudah cukup kuno menjadi
model kebaya kartini terbaru.
|
Baju Kebaya Kartini Lurik |
|
Contoh Kebaya Kartini Pernikahan |
|
Gambar Model Kebaya Kartini |
|
Kebaya Kartini Klasik |
Ada beberapa inspirasi model kebaya Kartini terbaru yang bisa Anda coba. Pertama adalah model kebaya Kartini lurik. Pasti Anda heran mengapa harus lurik? Bukankah lurik sering dipakai sebagai corak khas untuk laki-laki? Ya, model pakaian lurik memang dahulu diperuntukkan laki-laki, tetapi tidak untuk sekarang ini. Pakaian tersebut sekarang bisa digunakan untuk para wanita, tetapi dengan desain yang berbeda tentunya.
|
Kebaya Kartini Kombinasi Modern |
|
Kebaya Kartini Modern |
|
Kebaya Kartini Muslim Terbaru |
|
Kebaya Kartini Untuk Wisuda |
Pada kebaya Kartini lurik, desainnya berbentuk horizontal untuk menutupi bagian dada. Kebaya batik yang satu ini terbilang cukup populer. Selain itu, model lain yang cukup populer adalah kebaya Kartini lurik kutu baru.
|
Koleksi Kebaya Kartini Warna Gold |
|
Model Kebaya Brokat Kartini |
Selain dua jenis kebaya di atas, masih banyak lagi model lainnya yang bisa Anda jadikan referensi ketika akan menggunakannya pada hari Kartini. Jika Anda ingin menggunakan model yang glamor, Anda bisa menggunakan kebaya Kartini brokat. Jadi kain dalamnya didesain dengan warna polos tetapi untuk luarnya menggunakan kain transparan dengan dihiasi brokat. Potongan model yang cukup populer adalah kebaya berlengan pendek. Adanya unsur brokat menjadikan kebaya tersebut sebagai
model kebaya Kartini yang cantik. Ditambah lagi jika Anda mempunyai tubuh yang proporsional dan bisa memadukan aksesoris dengan tepat, pasti penampilan Anda akan terlihat sempurna.
|
Model Kebaya Kartini Elegan |
|
Model Kebaya Kartini Pernikahan |
|
Model Kebaya Kartini Terbaru |
|
Model Kebaya Kartini Warna Kuning |
|
Seragam Kebaya Kartini Elegan |
Sebagian besar model kebaya Kartini terbaru 2019 memang termasuk dalam desain modifikasi yang dipopulerkan oleh beberapa desainer ternama Indonesia. Intinya, saat Anda mengenakan kebaya ini, usahakan tetap mempertahankan sentuhan kesederhanaan tanpa penggunaan terlalu banyak aksesoris. Dengan demikian, aura anggun dan elegan khas Kartini tetap terpancar dari dalam diri Anda.